Tidak ada kebahagiaan yang berlebih lebihan Hanya ada…


Tidak ada kebahagiaan yang berlebih-lebihan. Hanya ada rasa syukur berkepanjangan. Pun, tiada ketidakbahagian yang berdatangan. Hanya ada kesabaran berkelimpahan.

Pengelolaan keuangan rumah tangga muslim terdiri dari:
1. Zakat, infaq dan shadaqah
2. Tabungan/investasi
3. Kebutuhan sekarang

Mesin dalam mengatur keuangan adalah Qanaah. Sederhana… tidak berlebih-lebihan dalam mengeluarkan dana.

Inga,…t! Ada hak orang lain dalam setiap harta/apapun yang sekarang dititipkan Allah subhanahu wa ta’ala kepada kita. For remembering us. 😉

Uang bukanlah segalanya dalam kehidupan di dunia ini. Kelapangan hati dan kebesaran jiwa membuat hal yang paling tidak mudah sekalipun menjadi mudah, dengan izin Allah Yang Maha Baik. 🙂

Hargai hak-hak orang lain. Kita tidak hidup sendiri di dunia ini. Indahnya kebersamaan membuat hidup menjadi berarti. Hidup menjadi lebih bermakna.

Anak shaleh dan shalehah selalu mendo’akan kedua orangtuanya. Semua kita adalah anak. Do’a orang tua adalah makbul. Capailah ridha Allah dan ridha kedua orang tua.

Yakinlah dengan Kasih Sayang Allah pada hamba-hamba-Nya. Kita semua adalah hamba Allah. Allah sangat Sayang pada kita.

Kita dapat merasakan kebahagiaan dengan membuat orang lain berbahagia. Bahagiamu adalah senyumanku, wahai sahabat. Senyumanku demi kebahagiaanmu. 🙂

Hari ini kita bahagia. Sedangkan esok kan lebih ceria. Be optimist is the best. Tetap tersenyum menjalani hari-hari yang penuh kebahagiaan.

Lewati setiap ujian dengan semangat! Yang sabar yaa… 😉


“Pesan-pesan positif dan konstruktif, sangat berguna demi masa depan kita”